Minggu, 21 Oktober 2012

Makna Sumpah Pemuda

Diposting oleh Unknown di 06.00
SOEMPAH PEMOEDA
Pertama :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGAKOE BERTOEMPAH DARAH JANG SATOE,
TANAH AIR INDONESIA
Kedua :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA, MENGAKOE BERBANGSA JANG SATOE,
BANGSA INDONESIA
Ketiga :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGJOENJOENG BAHASA PERSATOEAN,
BAHASA INDONESIA



Dalam peristiwa sumpah pemuda yang bersejarah tersebut diperdengarkan lagu kebangsaan Indonesia untuk yang pertama kali yang diciptakan oleh W.R. Soepratman. Lagu Indonesia Raya dipublikasikan pertama kali pada tahun 1928 pada media cetak surat kabar Sin Po dengan mencantumkan teks yang menegaskan bahwa lagu itu adalah lagu kebangsaan. Lagu itu sempat dilarang oleh pemerintah kolonial hindia belanda, namun para pemuda tetap terus menyanyikannya..
Makna sumpah pemuda adalah hari dimana bersatunya para pemuda-pemuda indonesia untuk mengikrarkan tekad mereka untuk bersatu dan berpegang tangan tanpa membedakan suku dan ras tertentu. Coba kita lihat keadaan para pemuda zaman sekarang, apa masih ada makna sumpah pemuda yang sudah susah payah dilaksanakan oleh para pemuda pada waktu itu? aku rasa sudah nggak ada makna sumpah pemuda zaman sekarang. Kenapa aku bisa bilang begitu?? Sebelumnya teman-teman masih ingat betapa seringnya para pelajar dan mahasiswa yang tawuran hanya karena masalah sepele, yang mungkin masih bisa dibicarakan dengan musyawarah tanpa perlu adu jotos, iyakan?? Tapi apa yang kita liat sekarang.. .banyak pemuda zaman sekarang yg hanya bisa menyelesaikan masalah dengan otot bukan dengan otak.apa nggak pada kasian kalian sama pemuda-pemuda kita dulu yang sudah susah payah menyatukan pemuda-pemuda pada waktu itu? Sadar bro kita semua sodara, walaupun beda suku, bahasa dan kebudayaan, tapi kita tetap satu bangsa, satu tanah air. Bener nggak?? Sejujurnya Peristiwa itu memberi makna yang mendalam bagi kita, yaitu Sebagai wujud kita untuk kembali pada jati diri kita sebagai bagian dari NKRI yang harus senantiasa menjaga dan mempertahankan NKRI dari segala macam tantangan, ancaman maupun krisis. Namun, apa yang terjadi dengan Pemuda-Pemudi kita saat ini. Jangankan untuk Mengingat Bunyi dari bait-bait Sumpah Pemuda, bahkan Mungkin sebagian dari kita lupa bahwa tiap tanggal 28 Oktober kita memperingati hari Sumpah Pemuda.
Sudah saatnya kita semua terutama para Pemuda Indonesia untuk menderapkan langkah bersama, membuang segala jenis perbedaan yang ada. Bersatu membuat ikatan satu dan yang lainnya. dan ingatlah maju mundurnya suatu bangsa itu ditentukan oleh para Pemuda nya, dan ingat juga bahwa Pemuda adalah Motor penggerak Utama ke arah perubahan yang signifikan dalam segi tatanan Agama,sosial,politik dan dalam segala bidang lainnya dalam suatu Tatanan negara.
“Jangan hanya diam saja,sudah saatnya kita tuk berbuat kearah perubahan”. Agar Indonesia Menjadi  kokoh dan dapat  bertahan di tengah krisis global yang mengancam Dunia.
Terima Kasih :)

0 komentar:

Posting Komentar

 

Rahmah Nur Ramdhana Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea